Duo LioLane Hadirkan 25 Bahasa Di Single “Di Rumah Aja, Jangan Mudik Dulu”
South Jakarta – LioLane adalah sepasang musisi perantauan dibawah naungan 13 Nadi Musik, yang berdomisili di kota Bogor, mereka bernama Adam dan Tisya. Mereka berdua adalah sepasang kekasih yang berkarir dan menceritakan kisah perjalanan cintanya dengan karya-karya romantisnya. Kini menjelang Lebaran, LioLane merilis single baru berjudul “Dirumah Aja, Jangan Mudik Dulu”.
Lagu ini dedikasikan oleh LioLane sebagai bentuk dukungan dan seruan bersama, terhadap keputusan pemerintah yang melarang warganya untuk mudik, sehingga kekesalan bisa tergantikan dengan senandung yang ceria serta bisa tersampaikan semangat dan pesan-pesan dalam lagu tersebut untuk tetap dirumah aja.
Artwork single “Dirumah Aja, Jangan Mudik Dulu” – LioLane foto : istimewa )
Dengan keputusan pemerintah yang melarang warganya mudik, LioLane terinspirasi untuk membuat sebuah karya yang juga bisa menjadi seruan untuk masyarakat Indonesia untuk tidak melakukan mudik terlebih dahulu, karya musisi pendatang baru ini termasuk unik, karena mereka membuat lagu dengan satu bait lirik “Di Rumah Aja, Jangan Mudik Dulu” yang dirubah dan diulang menjadi 25 Bahasa.
Lagu tersebut dikemas dengan alunan nada yang ceria dan menyemangati, sebagai bentuk penghibur masyrakat yang terpaksa untuk tidak bisa mudik dulu, mereka memiliki misi sosial agar keputusan pemerintah dapat di ikuti dengan hati ikhlas dan bijak sehingga kita dapat kembali tersenyum dan menahan diri untuk menjalankan aturan tersebut.
Judul Lagu : Di Rumah Aja, Jangan Mudik Dulu
Penyanyi : LioLane
Pencipta Lagu: Adam LioLane & Tisya LioLane
Pencipta Lirik : Team 13 Nadi Musik
Arranger : Bagaztara
Producer : LioLane
Executive Producer : Hendra
The post Duo LioLane Hadirkan 25 Bahasa Di Single “Di Rumah Aja, Jangan Mudik Dulu” appeared first on Boleh Music.
Posting Komentar