Emil dan Pepeng Putuskan Hengkang Naif Bubar ?




South Jakarta – Kabar mengejutkan datang dari band asal Jakarta, Naif. Band yang muncul kalangan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) resmi ditinggalkan dua personil sejak awal terbentuk,  Mohammad “Emil” Amil Hussein (bass) dan  Franki “Pepeng” Indrasmoro Sumbodo (drums). Hal tersebut disampaikan oleh Emil dalam suatu epidode Shindu’s Scoop yang dibawakan oleh jurnalis musik, Shindu Alpito di channel YouTube medcom id. Dalam kesempatan tersebut, musisi kelahiran  25 Agustus 1974; mengungkapkan,
“Emang bener sih gue udah cabut dari Naif, sejak September tahun lalu gue cabut gue pamit sama anak-anak. Cuma gue enggak terlalu kepingin dan gak ada urgensinya untuk mengumumkan sesuatu seperti yang bilang atau nanya, ‘kok lo enggak umumin, gak ada urgensinya.”
Dalam wawancara tersebut, Emil juga mengungkit tentang suatu kejadian lama tentang nasib band Naif bila ditinggalkan personilnya, “Dulu, pertemuan terakhir kita di rumah gua, sama anak-anak, sama personil terua ada manajer kita, sama orang keuangan kita juga yang mana itu jadi pertemuan terakhir kita,berenam kita di luar ‘back stage’.  Pada saat itu ada semacam kayak obrolan, ‘Eh kalo satu orang cabut, Naif bubar nih. Satu orang cabut, personil, Naif bubar nih. Dan itu didengerin sama semua orang di teras rumah gua pada saat itu.”
“Sebetulnya gua udah lama sih pengen cabut dari Naif karena banyak faktornya, bahkan pas sebelum album terakhir gua udah mau cabut. Naif itu udah beyond music buat gue. Nah ketika pandemi datang itu semacam ‘trigger’ buat gua mikir ulang, me’reset’ ulang. ‘Gua mau ngapain lagi ya disini ?”. Gua pikir-pikir  25 tahun ya udah. Terus album terakhir engak mencerminkan sesuatu apa gitu untuk menandakan kita harus bikin sesuatu lagi. gitu. Gue pikir 25 tahun cukup lah ya, gue pikir lebih elegan gue pamit dibanding untuk stay, untuk gak ngapa-ngapain, Dan beberapa minggu kemudian Pepeng nyusul cabut tuh. Cuman enggak pernah ngomong kemana-mana Naif bubar.” tambah Emil.












Pada Februari 2021 lalu di Shindu’s Scoop juga, vokalis band Naif, David Bayu, mengungkapkan tentang keadaan Naif saat itu,  “Kita memvakumkan diri. Gimana untuk tidak beraktivitas apa-apa dulu, ketemu juga enggak. Ya karena kejadian ini (COVID), manggung kita juga enggak mungkin, jadi ya ‘freeze dulu deh. Ya enggak berkarya juga, tapi masing-masing dengan karya pribadi, silahkan, jadi kayak tahun masing-masing dulu. Tahun pandemi ini teman-teman dalam kondisi ‘perang’ gitu dalam arti misalnya orang perang kan, tetangga lo butuh apa, saling tolong menolong, jadi kita stop dulu di sini. Anytime kita mau ngumpul lagi, ayok gitu. Mungkin kita ngerasa 25 tahun udah cukup dulu, waktunya juga didukung sama kondisi gini,  bukan berarti bubar.”












Keputusan hengkang Emil dan Pepeng seperti mengikuti jejak kibordis Chandra di tahun 2003.  David sendiri belakangan juga terlibat dalam proyek musik General Maya bersama mantan personil Slank, Pay, Indra Q dan Bongky. Selain itu juga hadir mantan vokalis Boomerang, Roy Jaconiah dan Rudhjack. David sejauh ini mengisi vokal untuk lagu “Generasi Sapi Perah” dan “Gemah Ripah Loh Jinawi”.  Pepeng sendiri dikabarkan juga sedang fokus dengan proyek musik Frank and Frind’s Project (FNF Project). Naif terakhir merilis album penuh pada tahun 2017 lalu berjudul ‘7 Bidadari’.
Jadi bagaimana nasib band Naif ke depannya ? Kita tunggu saja kabar selanjutnya




The post Emil dan Pepeng Putuskan Hengkang Naif Bubar ? appeared first on Boleh Music.

http://www.bolehmusic.com/2021/05/09/emil-dan-pepeng-putuskan-hengkang-naif-bubar/